Saturday, April 27, 2019

Pengantar Sistem Informasi II


PENGANTAR SISTEM INFORMASI II

1.      Apa yang dimaksud dengan Sistem Informasi?
a.       Sistem Informasi adalah kombinasi dari teknologi informasi dan aktivitas orang yang menggunakan teknologi itu untuk mendukung operasi dan manajemen.
b.      Dalam arti yang sangat luas, istilah sistem informasi yang sering digunakan merujuk kepada interaksi antara orang, proses algoritmik, data, dan teknologi. Dalam pengertian ini, istilah ini digunakan untuk merujuk tidak hanya pada penggunaan organisasi teknologi informasi dan komunikasi (TIK), tetapi juga untuk cara di mana orang berinteraksi dengan teknologi ini dalam mendukung proses bisnis.
2.      Komponen – komponen agar sebuah Sistem Informasi berjalan denegan baik :
a.       Komponen input
Input mewakili data yang masuk kedalam sistem informasi. Input disini termasuk metode dan media untuk menangkap data yang akan dimasukkan, yang dapat berupa dokumendokumen dasar.
b.      Komponen model
Komponen ini terdiri dari kombinasi prosedur, logika, dan model matematik yang akan memanipulasi data input dan data yang tersimpan di basis data dengan cara yag sudah ditentukan untuk menghasilkan keluaran yang diinginkan.
c.       Komponen output
Hasil dari sistem informasi adalah keluaran yang merupakan informasi yang berkualitas dan dokumentasi yang berguna untuk semua pemakai sistem.
d.      Komponen teknologi
Teknologi merupakan “tool box” dalam sistem informasi. Teknologi digunakan untuk menerima input, menjalankan model, menyimpan dan mengakses data, neghasilkan dan mengirimkan keluaran, dan membantu pengendalian dari sistem secara keseluruhan.
e.       Komponen hardware
Hardware berperan penting sebagai suatu media penyimpanan vital bagi sistem informasi. Fungsinya sebagai tempat untuk menampung database atau lebih mudah dikatakan sebagai sumber data dan informasi untuk memperlancar dan mempermudah kerja dari sistem informasi.
f.       Komponen software
Software berfungsi sebagai tempat untuk mengolah,menghitung dan memanipulasi data yang diambil dari hardware untuk menciptakan suatu informasi.
g.      Komponen basis data
Basis data (database) merupakan kumpulan data yang saling berkaitan dan berhubungan satu dengan yang lain, tersimpan di pernagkat keras komputer dan menggunakan perangkat lunak untuk memanipulasinya. Data perlu disimpan dalam basis data untuk keperluan penyediaan informasi lebih lanjut. Basis data diakses atau dimanipulasi menggunakan perangkat lunak paket yang disebut DBMS (Database Management System).
h.      Komponen control
Banyak hal yang dapat merusak sistem informasi, seperti bencana alam, api, temperatur, air, debu, kecurangan-kecurangan, kegagalan-kegagalan sistem itu sendiri, ketidak efisienan, sabotase dan lain sebagainya. Beberapa pengendalian perlu dirancang dan diterapkan untuk meyakinkan bahwa hal – hal yang dapat merusak sistem dapat dicegah ataupun bila terlanjur terjadi kesalahan-kesalahan dapat langsung cepat diatas.
3.      Perangkat – perangkat yang diperlukan dalam Sistem Informasi :
a.       Hardware :
Merupakan bagian perangkat keras sistem informasi.Sistem informasi modern memiliki perangkat keras seperti komputer, printer dan teknologi jaringan komputer.
b.      Software :
Merupakan bagian lunak dari perangkat Sistem Informasi. Sistem Innformasi modern memiliki perangkat lunak untuk memeirntah komputer, melaksanakan tugas yang harus dilaksanakannya.
Software dapat digolongkan menjadi beberapa kelompok :
·         Sistem Operasi
Misalnya : Microsoft Windows, Linux, Novel netware, dan lain sebagainya.
·         Aplikasi
Misalnya : Microsoft Office, General Ledger, Correl Draw, dan lain sebagainya.
·         Utilitas
Misalnya : Anti Virus, Norton Utilities, Disc Doctor, dan lain sebagainya.
c.       Bahasa Pemrograman
Misalnya : Visual Foxpro, Bahasa C++, Borlanddelphi, dan lain sebagainya.
d.      Data
Merupakan komponen dasar dari sistem informasi, yang akan di proses lebih lanjut dan akan menghasilkan informasi. Misalnya : Dokument bukti – bukti transaksi, Nota, Kwitansi, dan lain – lain.
e.       Prosedur
Merupakan yang berisikan tentang dokumentasi prosedur atau proses – proses yang terjadi dalam sistem. Prosedur dapat berupa buku – buku penuntun operasional atau buku penuntun teknis.
f.       Manusia (user) :
Merupakan bagian utama dari Sistem Informasi. Yang terlibat dalam komponen manusia antara lain :
·         Clerical Personne :
Untuk menangani transaksi dan pemrosesan data dan melakukan inquiry (operator).
·         First Level Manager :
Untuk mengelola pemrosesan data di dukung dengan perencanaan, penjadwalan, identifikasi situasi out – of – control, dan pengambilan keputusan level menengah kebawah.
·         Staff Specialist :
Digunakan untuk analisis perencanaan dan laporan.
·         Management :
Untuk pembuatan laporan berkala, permintaan khusus, laporan khusus, pendukung identifikasi masalah dan peluang, pendukung analisis pengambilan keputusan level atas.
4.      Jelaskan struktur manajemen yang diprlukan untuk pengelolaan Sistem Informasi :
a.       Manajemen Level Atas :
untuk perencanaan strategis, kebijakan dan pengambilan keputusan.
b.      Manejemen Level Menengah :
untuk perencanaan taktis dan pengambilan keputusan.
c.       Manejemen Level Bawah :
untuk perencanan dan pengawasan operasi dan pengambilan keputusan.
d.      Operator :
untuk pemrosesan transaksi dan merespon permintaan.
5.      Jelaskan bagaimanakah peranan komputer dalam Sistem Informasi !
a.       Peranan komputer saat ini sangat penting dalam sebuah Sistem Informasi.
Salah satunya pada perusahaan atau instansi dalam kaitannya untuk memperoleh informasi dengan cepat.
Sebagai sarana untuk memberikan informasi, komputer memberikan pengaruh yang cukup besar dalam penghematan dan efisiensi waktu.
Dengan semakin kompleknya masalah yang ada di perusahaan, salah satunya berkaitan dengan sistem penjualan. Peranan komputer semakin nyata manfaatnya dan memberikan banyak kemudahan terutama bagi penggunanya.


No comments:

Post a Comment

Luangkanlah waktu untuk berkomentar di blog ini. Berkomentarlah secara bijak( jangan SPAM). Komentar anda adalah suatu kebanggaan buat saya.

PERSIAPAN SEBELUM MENGAJAR | CINTAILAH PROFESI ANDA

  Bila seseorang sedang jatuh cinta, apa pun akan dilakukan untuk   mendapatkan cintanya. Tidak cukup waktu, energi, harta,   benda, bahkan ...